Paskibra SMPN 51 Surabaya yang menawan
Paskibra SMPN 51 Surabaya yang menawan
Pasukan Pengibar Bendera atau lebih keren
disebut Paskibra bukan hanya eksis saat tujuh belasan saja. Di SMPN 51
Surabaya, Paskibra menjadi salah satu ekskul yang cukup keren dan banyak
peminatnya. Berbagai ajang kejuaraan pun diraih. Ibaratnya sudah menjadi
tradisi menang!
“Meskipun Paskibra peminatnya banyak tetapi
yang benar bertahan cuman sedikit. Apalagi jika sudah diadakan diklat banyak
yang keluar karena memang mungkin mereka bermental manja. Karena pada dasarnya
Paskibra di didik untuk mengajarkan kebersamaan, kekompakan, kedisiplinan
terutama melatih mental dan fisik,” ujar Edi Santoso, Pembina Paskibra SMPN 51
Surabaya saat ditemui di SMPN 51 Surabaya, Sabtu (09/06/18).
Paskibra yang diberi nama VIP tersebut pun
sudah banyak meraih kejuaraan. Diantarannya yaitu Juara 3 kategori Winner Korsa
di SMAN 13 Surabaya, Juara 3 lomba pengibaran di SMPN 32 Surabaya, Juara
pasukan terfavorit di SMA Dr. Soetomo. Dan banyak perlombaan yang pernah
diikuti meskipun belum mendapatkan juara misalnya Lomba PBB tanpa ada variasi
dan formasi di SMAN 9 Surabaya, Lomba pengibaran di SMAN 1 Surabaya.
Dan lomba yang paling terkesan yaitu
mendapatkan Juara 3 kategori Winner Korsa di SMAN 13 Surabaya pada tanggal 5
Mei 2018. “Walaupun sudah sering mendapatkan juara tapi yang paling berkesan
itu saat berhasil memperoleh Juara 3 kategori Winner Korsa kami tidak menyangka
bisa mendapatkan juara tersebut. Benar – benar persiapannya sangat matang untuk
mendapatkan juara tersebut,” ujar Edi Santoso.
“Sebenarnya kalah ataupun menang sudah biasa
dalam perlombaan, piala atau kemenangan itu hanya bonus yang paling penting itu
adalah prosesnya. Karena melalui proses tersebut, saya bisa membuat anak – anak
tumbuh lebih dewasa dan bijak. Proses itu tidak akan menghianati hasil,”
ujarnya.
Dalam hal latihan rutin Paskibra sebenarnya
hanya hari Sabtu saat waktu Ekskul sekolah. Tetapi jika ada perlombaan maka
latihannya menjadi setiap hari kecuali hari minggu. Mereka benar – benar
dilatih untuk bisa mendapatkan juara. Pada tahap selanjutnya, Edi Santoso
membagi menjadi beberapa tim untuk memunculkan kompetisi sebagai terbaik. Nah,
tim terbaiklah yang nanti akan diikutkan lomba.
Nama Paskib VIP sendiri sebenarnya ada
filosofi dari pengambilan nama tersebut. V itu diambil dari angka 5 yang
berbentuk romawi. I itu juga diambil dari angka 1 yang berbentuk romawi.
Sedangkan P itu yang berarti Paskibra. Jadi, VIP berarti 51 Paskibra. Artinya
Paskibra SMPN 51 Surabaya.
Sementara anggota Paskibra SMPN 51 Surabaya
saat di wawancarai alasan mengikuti Ekskul Paskib, ia mengatakan “Awalnya hanya
tertarik dan di ajak teman – teman untuk mengikuti Paskib tapi makin kesini
makin seru dapat memperoleh teman baru, mengajarkan kebersamaan, kekompokan dan
melatih mental dan fisik saya,” ujar Tabhita Rusella Pamuja anak kelas 8D SMPN
51 Surabaya.
Sama hal nya dengan Cintia Kasih “Awalnya dari
sering melihat pengibaran bendera di Istana Negara yang disiarkan di televisi,
jadi terinspirasi dan ingin menjadi bagian dari paskibra. Kebetulan di SMPN 51
Surabaya ada Ekskul Paskibra, langsung saja saya bergabung,” ujarnya.
“Minta doanya juga supaya SMPN 51 bisa menang,
akan diadakan lomba Paskibra di SMAN 16 Surabaya dan SMAN 17 Surabaya tetapi
masih belum tahu pasti tanggalnya soalnya undangan lombanya masih belum
dibuka,” ujar Tabitha Rusella Pamuja.
Komentar
Posting Komentar